Seputar Piala Asia 2011

Kemenangan ini membuat Sriwijaya FC kokoh di puncak klasemen sementara Grup F.

VIVAnews - Sriwijaya FC berhasil mengamankan tiga poin saat menjamu Song Lam Nghe Anh, Rabu, 12 April 2011. Bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-33, Laskar Wong Kito menutup laga dengan kemenangan 3-1.

Bertanding di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, tim besutan Ivan Kolev unggul lebih dulu melalui gol Keith Kayamba Gumbs dengan kaki kirinya. Gol tercipta melalui tendangan bebas dari luar kotak penalti.

Pertandingan berlangsung semakin panas. Bahkan, pada menit ke-33, Sriwijaya harus kehilangan bek Bobby Satria akibat dikartu merah oleh wasit. Beruntung, meski kalah jumlah pemain, Sriwijaya masih mampu mempertahankan keunggulannya hingga turun minum.

Di babak kedua, Sriwijaya banyak melakukan kesalahan sendiri. Beberapa peluang melalui serangan balik juga gagal dimaksimalkan oleh duet penyerang, Kayamba dan Budi Sudarsono.

Song Lam akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-56 melalui gol Cong Manh. Tandukan keras Manh memanfaatkan umapn dari sayap kiri gagal dibendung oleh kiper Sriwijaya, Ferry Rotinsulu.

SFC berusaha membalasnya dengan memaksimalkan peran sayap. Beberapa kali, Arif Suyono dan Muhammad Ridwan yang membantu serangan mampu memberikan umpan terobosan. Sebuah kesempatan terbuka dimiliki Kayamba di menit 71, namun tendangannya masih melambung di atas mistar gawang.

SFC akhirnya kembali unggul 2-1 pada menit ke-75. Berawal dari tendangan bebas Ponaryo Astaman, bek SFC, Thierry Ghatussi berhasil melepaskan tandukan keras yang gagal dijangkau kiper Song Lam, Manh Tran.

Hanya dua menit berselang, Sriwijaya kembali memperlebar keunggulannya atas tim tamu menjadi 3-1. Kali ini giliran striker Budi Sudarsono yang berhasil menjebol gawang Manh Tran setelah lolos dari jebakan offside.

Sriwijaya berhasil mempertahankan keunggulan ini hingga laga usai. Kemenangan ini membuat SFC kokoh di puncak klasemen Grup F dengan koleksi 7 poin dari 4 pertandingan. Sedangkan Song Lam masih berada di urutan kedua dengan 3 poin.


Tekuk Chonburi, Persipura Puncaki Klasemen

VIVAnews - Persipura Jayapura sukses mengamankan poin penuh saat menjamu Chonburi FC dalam lanjutan penyisihan grup Piala AFC 2010/11, Rabu, 13 April 2011. Kemenangan ini membuat Persipura menduduki puncak klasemen grup H dengan poin 7.

Bermain di Stadion Mandala untuk pertama kalinya di ajang bergengsi ini, membuat Persipura lebih bersemangat. Sejak menit awal, tim besutan Jacksen F. Tiago ini terus menekan daerah pertahanan Chonburi.

Tekanan wakil Indonesia itu akhirnya berbuah di menit ke-9. Persipura berhasil unggul 1-0 lewat gol Yustinus Pae setelah sukses meneruskan umpan matang Boaz Solossa. Keunggulan tim asal Papua itu bertambah menjelang akhir babak pertama. Titus Bonay membawa Persipura memimpin 2-0 setelah tendangannya tidak mampu diantisipasi kiper Chonburi, Kosin Sinthaweechai.

Memasuki babak kedua, tim asal Thailand yang juga saingan utama Persipura di grup H ini berusaha terus menyerang. Bahkan di menit ke-49, gawang Persipura hampir kebobolan. Namun, sial bagi Chonburi. Bola yang sudah mengarah ke gawang berhasil dihalau Ortizan Solossa yang berdiri di tempat yang tepat.

Ketinggalan 2-0 membuat pelatih Chonburi, Withaya Laohakul, meminta pemainnya terus menyerang total. Bahkan, pemain bertahan Chonburi Dargo Rakocevic dan Nattaphong juga turut mengancam gawang Persipura dengan tendangan jarak jauhnya.

Tekanan terus diberikan Chonburi dan pada menit 70, giliran Pa Pob on-Mao yang mengancam gawang Jae Hoon. Beruntung bagi Persipura karena bola masih tipis di atas mistar gawang.

Keasyikan menyerang membuat Chonburi lupa pada pertahanannya. Melalui serangan balik, Boaz berhasil melewati Rakocevic dan tinggal berhadapan dengan kiper Chonburi. Sayang kontrol Boaz kurang bagus dan bola segera ditangkap oleh Kosin.

Serangan balik yang cepat memang menjadi andalan Persipura. Strategi Jacksen pun akhirnya kembali membuahkan hasil. Pemain yang baru masuk di babak kedua, Lukas Mandowen membawa Persipura unggul 3-0. Bola yang melambung tidak bisa ditangkap dengan baik oleh mantan kiper Persib itu. Mandowen yang terus berlari dengan mudah memasukkan bola ke gawang Chonburi.

Tertinggal 3-0 membuat Persipura sedikit kendor di sektor pertahanan. Namun, serangan pantang menyerah Chonburi selalu berhasil dimentahkan Jae Hoon yang tampil cemerlang. Dalam waktu 10 menit terakhir, Jae Hoon membuat empat kali penyelamatan gemilang.

Menjelang akhir babak kedua, Persipura yang sudah jauh unggul justru harus bermain dengan 10 orang. Yohanis Tjoe yang sudah menerima kartu kuning pada babak pertama, menerima kartu merah setelah tackle kerasnya berbuah kartu kuning kedua.

Persipura akhirnya berhasil mempertahankan keunggulan 3-0 hingga peluit akhir berbunyi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

View Visitors

free counters

Kotak Sms

Make Widget
KampungBlog.com - Kumpulan Blog-Blog Indonesia